Menjelang Ramadhan, Lapas Lubuk Pakam Kanwil Kemenkumham Sumut Gelar Pesantren Kilat Kepada WBP

Lubuk Pakam – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lubuk Pakam Kanwil Kemenkumham Sumut, hari ini menggelar Pesantren Kilat Edisi Menyambut Ramadan 1443 H. Kegiatan ini digelar di Mesjid Ar-Rahmat Lapas Lubuk Pakam. Jumat, (25/03).

Kegiatan Pesantren Kilat ini merupakan hasil kerjasama antara Lapas Lubuk Pakam dengan Yayasan Ar Risalah. Rencananya, kegiatan ini akan berlangsung mulai 25 Maret hingga 29 Maret 2022 mendatang. Dalam acara pembukaan, turut dilakukan penyerahan alat-alat tulis kepada para Warga Binaan Pemasyarakatan yang dilakukan secara simbolis. Di sela kegiatan juga akan dilaksanakan giat Hafiz Quran kepada Warga Binaan Pemasyaraktan Lapas Lubuk Pakam.

Hudi Ismono Selaku Kepala Lapas Lubuk Pakam berharap para peserta mampu mendapatkan pengalaman dan pelajaran baru sehingga nanti setelah bebas dapat diaplikasikan kepada masyarakat dan ilmunya berguna untuk diri sendiri.

“Kami berharap Pesantren Kilat ini mampu memberikan pengalaman dan pengetahuan baru terkait agama Islam kepada rekan-rekan Warga Binaan Pemasyarakatan sehingga harapannya dapat diaplikasikan di dalam kehidupan sehari-hari, baik saat masih menjalankan masa pidananya maupun setelah bebas nanti,” ujar Hudi Ismono.

Perwakilan Penceramah dari Yayasan Ar Risalah, Ustad Taufik Hidayat menyambut baik digelarnya pesantren kilat di Lapas Lubuk Pakam ini.

“Ini sangat luar biasa, para napi diajarkan khazanah keilmuan seperti di pesantren pada umumnya. Ini saya kira prestasi luar biasa yang diberikan lapas kepada warga binaannya. Dengan demikian mereka bisa menjadi santri yang tidak kalah dengan santri di luar sana,” pungkas Ust Taufik.

Leave a Comment